Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Budaya Lokal

Jangan Pakai Sepatu di Ryokan! Ini Etika di Penginapan Tradisional Jepang

Kompas.com - 12/11/2025, 11:56 WIB

Kamar di ryokan biasanya sederhana, berisi meja rendah, teh, dan futon yang akan digelar staf saat makan malam. 

Sebuah kamar di ryokan yang dilengkapi dengan futon.
Sebuah kamar di ryokan yang dilengkapi dengan futon.

Jika tidak terbiasa tidur di futon, tamu bisa meminta kasur tambahan atau memilih kamar dengan tempat tidur bergaya Barat. 

Ryokan juga menyediakan yukata, jubah katun yang nyaman untuk mandi, makan, tidur, atau berjalan-jalan di sekitar area onsen

Dengan mengikuti kebiasaan dan etika ini, pengalaman menginap di ryokan akan terasa lebih autentik dan berkesan.

Etika Saat Menginap di Ryokan

Melansir Aichi Now dan Visit Kinosaki, ada beberapa etika penting yang perlu diperhatikan agar pengalaman menginap di ryokan semakin nyaman.

Selama berada di ryokan, tamu harus melepas alas kaki dan cukup mengenakan kaus kaki.

Saat melepas sepatu, hadapkan ujung sepatu ke arah pintu. 

Jangan menyeret koper di atas tatami, karena bisa merusak permukaannya.

Gunakan slipper khusus untuk kamar mandi, yang biasanya tersedia di pintu masuk toilet. 

Hindari duduk atau bersantai di tokonoma, yaitu area kecil di kamar yang digunakan untuk memajang bunga atau karya seni sebagai dekorasi.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.