Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Place Introduction

Festival Ramen Terbesar di Tokyo Kembali Hadir, Nikmati Beragam Cita Rasa Ramen dari Seluruh Jepang

Kompas.com - 01/11/2025, 11:14 WIB


OHAYOJEPANG – Musim gugur di Tokyo kembali menjadi surga bagi pecinta ramen. 

The Great Tsukemen Expo yang digelar di Shinjuku siap memanjakan pengunjung dengan beragam cita rasa ramen dari seluruh penjuru Jepang. 

Festival ini diadakan di Okubo Park, hanya sekitar 10 menit berjalan kaki ke arah utara dari Stasiun Shinjuku, membuatnya mudah diakses bagi wisatawan maupun warga lokal.

Baca Juga: 

The Great Tsukemen Expo: Surga Pencinta Ramen di Shinjuku

Selama festival berlangsung, kawasan Shinjuku yang biasanya dikenal dengan hiburan malamnya berubah menjadi destinasi kuliner utama. 

Melansir Tokyo Weekender, acara ini menghadirkan 116 restoran ramen dari berbagai daerah Jepang.

Yaitu mulai dari Hokkaido hingga Kyushu, yang setiap restoran membuka stan selama sekitar empat hari sebelum digantikan peserta berikutnya. 

Dengan sistem bergilir ini, pengunjung bisa datang lebih dari sekali untuk mencoba menu berbeda yang selalu berganti.

Setiap stan menyajikan dua menu andalan serta satu kreasi khusus yang hanya tersedia selama festival. 

Beberapa stan bahkan menawarkan topping mewah yang jarang ditemui, seperti truffle hitam parut atau pasta kerang berbasis miso dari Hokkaido. 

Kehadiran topping ini membuat pengalaman mencicipi ramen menjadi lebih eksklusif.

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.